Cara Menjaga Kesehatan Payudara Wanita

Cara Menjaga Kesehatan Payudara Wanita - Ladies, payudara yang Anda miliki tersebut adalah aset yang sangat berharga. Tanpanya, Anda tidak akan merasa sempurna sebagai wanita. Selain itu, kepercayaan diri Anda juga akan jauh berkurang jika Anda tidak memiliki aset yang satu itu.

Dikarenakan payudara adalah sebuah aset yang harus sangat dijaga, Anda tidak boleh abai dengan kesehatannya. Pastikan payudara Anda, sama seperti bagian tubuh Anda yang lain, selalu sehat. Bagaimana kira-kira Anda bisa menjaga kesehatan bagian tubuh Anda yang satu itu ya, Ladies?

Dilansir dari healthxchange.com.sg, terdapat beberapa tips yang bisa Anda gunakan untuk dapat membuat payudara Anda tetap sehat. Tips tersebut adalah:
  • Jagalah berat badan Anda agar tetap proporsional, terlebih lagi pada saat Anda sudah mengalami menopause karena penambahan berat badan yang terlalu banyak pada masa itu dapat memperbesar kemungkinan Anda terkena kanker payudara
  • Berolahragalah secara teratur, khususnya aerobik selama paling tidak 30 menit per harinya dan 5 kali dalam seminggu
  • Kurangilah konsumsi alkhohol Anda, batasilah meminum minuman beralhohol ini pada 2 gelas per hari karena semakin banyak Anda meminum minuman beralkhohol, semakin besarlah resiko Anda terkena kanker payudara
  • Berhentilah merokok demi kesehatan Anda secara keseluruhan termasuk kesehatan payudara Anda
  • Makanlah lebih banyak sayuran dari berbagai macam jenis.

Salam dari redaksi Payudara | Cara Memperbesar Payudara Besar

.








.